Bolehkah kupinjam bahumu?
Aku ingin menyandarkan kepalaku
Walau sejenak
Aku lelah dan lemas
Ketika dalam setiap jejak yang tertinggal
Hanya ada nuansa derita dan air mata
Ketika di dalam nafasku yang keluar
Ada aroma dendam dan penyesalan
Bahkan di dalam air mataku
Ada darah disana
Merah kehitaman dan bau amis penderitaan
Ada aroma dendam dan penyesalan
Bahkan di dalam air mataku
Ada darah disana
Merah kehitaman dan bau amis penderitaan
Kini kepalaku tak sanggup berdiri tegak
Aku ingin merebahkan kepalaku
Bolehkah kupinjam bahumu? (Steven G.)







0 comments:
Post a Comment